Upload Video di Instagram

Instagram adalah aplikasi yang memiliki basis yang mana pengguna bisa mengunggah konten dengan bentuk multimedia seperti foto dan video kedalam aplikasinya.

Walaupun Instagram sudah sangat populer dan memiliki basis pengguna yang sangat kuat. Tapi masih ada manusia yang belum bisa upload konten, terutama konten video.

Terdapat syarat khusus untuk bisa mengunggah konten video pada Instagram, yaitu video yang diunggah harus berdurasi tidak lebih dari 1 menit atau 60 detik.

Flash Sale Lazada hemat 99%

Bila Anda ingin melakukan upload video lebih dari waktu tersebut, maka kami sarankan untuk mengunggah di bagian kategori IGTV.

Selain bisa di upload pada bagian postingan, video juga bisa diunggah ke bagian story Instagram, tentu dengan trik tertentu. Dan digitalponsel telah menyediakan trik tersebut.

Selain itu bila Anda ingin mengupload dengan jumlah banyak, Instagram juga telah menyediakan keperluan tersebut.

Untuk lebih jelas langkah dan caranya, mari kita simak cara upload video di Instagram.

Cara Upload Video di Instagram

Berikut merupakan cara upload video di IG:

  • Buka Instagram yang terdapat pada smartphone milik Anda.
  • Berikutnya Anda bisa klik simbol + yang terdapat di bawah bagian tengah dari layar HP Anda.

Upload video di Instagram

  • Selanjutnya tentukan video yang akan di upload.
  • Bila Anda ingin upload video dengan jumlah banyak dalam satu postingan. Maka pakailah multiple post terdapat di sebelah kanan bagian bawah.

video multiple

  • Untuk masuk ke cara berikutnya maka bisa pilih Selanjutnya yang terdapat di sudut atas kanan.

pilih filter untuk upload video di Instagram

  • Berikutnya Anda bisa memilih filter sesuai dengan kebutuhan.
  • Dan pada bagian akhir Anda bisa memilih cover pada video dan membuat caption yang menarik. Selain itu agar postingan bisa populer Anda bisa tambahkan hashtag.
  • Pilihan lain bila Anda ingin meramaikan postingan adalah dengan menandai lokasi dan teman yang ada di Instagram.

masukan caption dan hashtag pada video Instagram

  • Dan bila semuanya sudah beres maka Anda bisa pilih tombol Bagikan.

Baca juga: Akun Instagram yang Wajib Difollow

Tips Upload Video di Instagram

Ketika Anda ingin upload video pada Instagram, kami akan sarankan beberapa anjuran agar video bisa lebih maksimal dan enak di lihat.

Kualitas

Usahakan upload video dengan kualitas yang mumpuni mulai dari kerapatan gambar dan audio yang jernih. Dengan begitu pengguna lain yang melihat video yang Anda upload bisa nyaman dan senang.

Ukuran

Tentukan ukuran yang sesuai dengan video Instagram. Anda bisa memakai ukuran dengan resolusi 1:1 untuk bentuk kotak. Resolusi 16:9 untuk ukuran landscape dan ukuran 9:16 untuk ukuran potrait. Bila Anda ingin menungah pada story Instagram kami sarankan untuk menggunakan ukuran potrait yakni 9:16.

Durasi

Usahakan ciptakan video dengan maksimal durasi 60 detik. Sebab pengaturan default Instagram membatasi untuk unggahan maksimal 1 menit. Bila durasi lebih dari yang ditentukan Anda bisa memotong beberapa kedalam beberapa bagian.

Cek juga: Aplikasi Video Editor Hp Android Terbaik

Cara Mengatasi Gagal Upload Video di IG

Ada beberapa masalah saat Anda upload video ke Instagram terutama saat durasi video terlalu panjang lebih dari  1 menit.

Biasanya terdapat pemberitahuan video tidak bisa di upload. Tapi dengan solusi di bawah Anda bisa mengatasinya dengan baik, berikut langkahnya:

  • Sebelum memulai mengatasi gagal upload pada Instagram Anda harus mengunduh Video Converter Android pada Play Store.
  • Selanjutnya jalankan aplikasi Converter dan pilih video target yang akan diubah.
  • Pilih tombol convert dan klik Start.
  • Tunggu sampai aktivitas pengubahan selesai dan video siap untuk di upload di Instagram Anda.

Demikian merupakan tips dan cara upload video di Instagram semoga bisa dimengerti dan karya yang Anda hasilkan bisa baik dan maksimal. Selamat mencoba.

Best Seller Lazada
About Author: