HP Oppo RAM 4 GB

Tidak hanya terkenal dengan merilis smartphone dengan hasil photo selfie yang jempolan, Oppo juga kerap kali mengeluarkan HP dengan spesifikasi yang bisa dibilang mumpuni.

Seringkali, besaran RAM yang ada dalam smartphone akan mempengaruhi kecepatan yang bisa berdampak pada performa, sehingga sangat mempengaruhi kenyamanan Anda ketika sedang menggunakan smartphone.

Tidak dapat disangkal lagi, Besaran RAM yang terdapat pada perangkat android memberikan performa multitasking yang lancar dan cepat. Agar dapat bersaing dengan perusahaan ponsel lainnya, Oppo juga mengeluarkan sebuah perangkat android dengan dipersenjatai RAM 4GB, dengan ambisi agar setiap pemrosesan aplikasi (multitasking) pada smartphone milik mereka menjadi lebih powerful, sehingga user lebih taktis dalam menggunakan smartphone.

Flash Sale Lazada hemat 99%

Bila Anda ingin tahu apa saja HP Oppo yang punya RAM berukuran 4 GB terutama yang berharga di bawah 2 juta, kami akan merekomendasikannya untuk Anda. Berikut adalah daftar Smartphone Oppo dengan RAM 4 GB terbaru.

Oppo F5

OPPO F5 RAM 4 GB

Jika anda sedang memburu HP Oppo yang mempunyai RAM 4GB dengan harga terjangkau, maka Oppo seri F5 ini harus masuk dalam list pilihan.

Oppo F5 mempunyai kekuatan RAM yang lega, bagian prosesor juga cukup kuat untuk smartphone di kelasnya, yaitu octa core dengan chipset Mediatek MT6763T Helio P23.

Untuk sektor fotografi, oppo memberi seri F5 ini dengan kamera selfie beresolusi 20 MP yang sudah bagus untuk keperluan eksis. Sedangkan dibagian belakang, terdapat kamera 16 MP dengan fitur PDAF dan LED flash.

  • RAM/ROM: 4/32 GB
  • OS: Android 7.1.1 (Nougat); ColorOS 3.2
  • Kamera Depan: 20 MP, f/2.0, 1/2.8″
  • Kamera Belakang: 16 MP, f/1.8, PDAF
  • Baterai: 3200 mAh battery
  • Layar: 6.0 inches, LTPS IPS LCD

Oppo F3

OPPO F3 4 GB RAM

Oppo F3 memiliki ukuran layar dengan ukuran 5,5 inchi, sehingga nyaman saat di operasikan dengan satu tangan. Untuk kamera depan, perangkat ini dibekali dengan resolusi 16 MP. Dan untuk kamera belakang resolusinya adalah 13 MP.

Ponsel Oppo dengan kapasitas RAM 4 GB ini masih tergolong bagus untuk keperluan fotografi, terutama untuk kelas mobile smartphone. Di sektor dapur pacu, Oppo mempercayakannya kepada mediatek seri MT6750T.

  • RAM/ROM: 64GB 4GB RAM
  • OS: Android 6 (Marshmallow); ColorOS 3
  • Kamera Depan: 16 MP dan 8 MP
  • Kamera Belakang: 13 MP, f/2.2, 1/3″, 1.12µm, PDAF
  • Baterai: 3200 mAh
  • Layar: 5.5 inches, IPS LCD capacitive touchscreen

Baca: Hp Ram Besar Harga Murah

Oppo A7

Oppo A7

Teknik khusus yang dituangkan pada desain Oppo A7 adalah 3D Thermally Bent Sheet. Yang mana bodi dengan bahan polycarbonate composite pada Oppo A7 dibuat agak melengkung, sehingga membuat pengguna lebih nyaman ketika menggenggam.

Jika melihat spesifikasinya, kamera depan Oppo A7 cukup bersaing di kelasnya. Dimana Oppo memberikan resolusi kamera selfie 16 MP yang mendukung bokeh, penggunaan stiker, dan sejumlah fitur canggih lainnya.

  • RAM/ROM: 4/64 GB
  • OS: Android 8.1 (Oreo); ColorOS 5.2
  • Kamera Depan: 16 MP, f/2.0
  • Kamera Belakang: 13 MP dan 2 MP, f/2.4, depth sensor
  • Baterai: 4230 mAh
  • Layar: 6.2 inches, IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors

Oppo R9S

OPPO R9S RAM 4 GB

OPPO R9S merupakan mantan flagship dari Oppo yang dirilis pada tahun 2016, smartphone ini adalah salah satu perangkat dengan spesifikasi unggul dari produksi Oppo.

Spesifikasi canggih dan ponsel yang bandel di zamannya ini, kini sudah banyak diincar karena harganya yang turun. Ponsel ini patut untuk dipertimbangkan bagi Anda yang ingin memiliki ponsel dengan spesifikasi tinggi.

  • RAM/ROM: 64GB 4GB RAM
  • OS: Android 6.0.1 (Marshmallow)
  • Kamera Depan: 16 MP, f/2.0
  • Kamera Belakang: 16 MP, f/1.7, 1/2.8″, 1.12µm, dual pixel PDAF
  • Baterai: 3010 mAh
  • Layar: 5.5 inches, AMOLED capacitive touchscreen, 16M colors

OPPO F9

OPPO F9

Smartphone yang dipersenjatai software colorOS 5.2 berbasis Android 8.1 OREO ini, selain memilik RAM besar perangkat ini juga memiliki internal memori sebesar 64GB yang dilengkapi baterai berkapasitas 3500 mAH.

Bagi user yang mempunyai Oppo F9, RAM besar akan menjadi keuntungan tersendiri karena memberikan kecepatan untuk (multitasking), berbeda dengan RAM kecil yang terkadang membuat perangkat akan kewalahan untuk memenuhi tugas berat.

  • RAM/ROM: 4GB/6 GB
  • OS: Android 8.1 (Oreo)
  • Kamera Depan: 25MP, f/2.0, 26mm (wide), 1/2.8, 0.9µm
  • Kamera Belakang: 16MP, f/1.8, 1/3.1, 1.0µm, PDAF
  • Baterai: Li-Po 3500 mAh
  • Layar: 6.3 inci, IPS LCD, rasio 19.5:9 (2280 x 1080 piksel)

OPPO F1s

OPPO F1s

Tak ketinggalan, smartphone dengan tipe Oppo F1s yang memiliki persediaan RAM 4 GB yang masih sangat menjanjikan untuk digunakan pada tahun 2019, apalagi untuk memenuhi eksistensi anda di media sosial.
Oppo F1s yang memiliki teknologi kamera belakang beresolus 13 MP dan satu kamera selfie dengan lensa berukuran 16 MP, mampu menghasilkan gambar dengan kualitas baik.
Walaupun masih menggunakan OS Android Lollipop, tetapi perangkat ini dapat diandalkan untuk memenuhi kebutuhan Anda dalam mengabadikan gambar.
  • RAM/ROM: 3/32 GB
  • OS: Android 5.1 (Lollipop)
  • Kamera Depan: 16 MP, f/2.0, 1/3.1″
  • Kamera Belakang: 13 MP, f/2.2, 1/3″, PDAF
  • Baterai: Non-removable Li-Po 3075 mAh battery
  • Layar: 5.5 inches, IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors

Demikian daftar smartphone Oppo dengan RAM 4 GB dengan harga di bawah 2 juta terbaik. Tertarik untuk memiliki salah satu ponsel pintar di atas? Pilih yang cocok dengan selera dan budget Anda.

Best Seller Lazada
About Author: