Lenovo K8 Plus

Lenovo dikabarkan akan merilis “Lenovo K8 Plus”, smartphone ini memiliki spesifikasi yang tentu saja berbeda dari jajaran smartphone keluaran dari Lenovo sebelumnya, namun tetap sama-sama berkualitas dan siap memanjakan penggunanya.

Namun yang agak disayangkan produsen Lenovo malah mempercayakan System on chip pada Lenovo K8 Plus ini kepada Mediatek.

Mungkin jika Lenovo menggunakan processor dan chipset dari Qualcomm, maka smartphone Lenovo K8 Plus akan semakin menarik untuk dimiliki.

Flash Sale Lazada hemat 99%

Harga Lenovo K8 Plus

  • Last Updates 17 Juli 2019
LenovoWaktu RilisHarga BaruHarga Bekas
K8 Plus2017, September2.150.0001.350.000

Untuk dapat memboyong Lenovo K8 Plus ini ke rumah para konsumen harus mempersiapkan dana di kisaran harga Rp 2.650.000,- karena harga resmi untuk di Indonesia pelum bisa dipastikan.

Spesifikasi

SPESIFIKASI LENOVO K8 PLUS
Body Dimensi

  • 147.9 mm x 73.7 mm x 9 mm

Berat

  • 165 gram

Bahan

  • Aluminium Body
Diaplay Tipe

  • IPS LCD capasitive touchscreen, 16m colors

Size

  • 5.2 inch, 74.5 cm² ( 68% screen to body ratio )

Resolusi

  • 1080 x 1920 pixels, 16:9 ratio ( 424 ppi density )

Protection

  • Corning Gorilla Glass 3
System on chip Chipset

  • Mediatek MT6757 Helio P25

CPU

  • Octa-core ( 4 x 2.5 GHz Cortex-A53 & 4 x 4.1 GHz Cortex-A53 )

GPU

  • Mali-T880MP2
Memori Card slot

  • microSD, up to 128 GB

Internal

  • 32 GB. 3/4 GB RAM
Kamera Utama Dual

  • 13 MP. f/2.0, PDAF
  • 5 MP, depth sensor

Fitur

  • Dual LED dual tone flash, HDR, panorama

Video

  • 1080p@30fps
Kamera Depan
  • 8 MP
Konektifitas WLAN

  • Wi-Fi 902.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot

Bluetooth

  • 4.2, A2DP, LE

GPS

  • A-GPS

USB

  • microUSB 2.0, USB On The Go
Sensor
  • Fingerprint ( rear mounted )
  • Accelerometer
  • Gyroscope
  • Proximity
  • Compass
Baterai
  • Non removable Li-Po 400 mAh
Colors
  • Fine Gold, Venom Black

Walau begitu patut disyukuri karena smartphone ini telah memakai system on chip generasi teranyar dari Mediatek yang bisa dijamin dari sisi tenaga dan juga penghematan pemakaiaan baterainya.

Lenovo K8 Plus
img : dailyhunt.in

Lenovo K8 Plus juga memiliki Build Quality yang baik, karena mengunakan bodi dari Alumunium Metal sehingga terasa berat, sehingga akan membuat sangat nyaman saat digenggam dan itu sangat berguna karena balutan logam biasanya terasa licin dan mengurangi resiko semartphone itu terjatuh saat dipegang. Tetapi jika anda tidak menginginkan smartphone yang terlalu berat maka ini bukan smartphone yang terbaik bagi anda.

Meskipun begitu dari segi performa Lenovo K8 Plus ini juga dibekali dengan beragam fitur unggulan yang membuat performanya semakin optimal.

Mengunakan sistem operasi terbaru yaitu Android Nougat 7.1.1 dan bisa diupgrade ke Oreo 8.0 menjadikan performa multitasking dan kehematan daya baterainya meningkat.

Masih banyak fitur menarik yang dimiliki Lenovo K8 Note, Nah untuk mengetahuinya silahkan simak informasi tentang spesifikasi lengkapnya dibawah ini

Dimensi

Smartphone ini memiliki Panjang 157.9 mm, Lebar 73.7 mm dan ketebalan 9 mm dengan berat 165 gram dengan bodinya yang terbuat dari metal Alumunium dengan design yang elegan, menawan dan juga terlihat kokoh.

Lenovo K8 Plus ini mengunakan dual SIM card bertipe nano-SIM dual stand by sehingga kedua slot sim card dapat digunakan untuk mengakses internet pada jaringan 4G LTE.

Sayangnya Lenovo K8 Plus ini masih menggunakan dual SIM hybrid. Ini artinya dalam penggunanya harus memilih salah satu diantara SIM 2 atau slot microSD sehingga akan meyulitkan penguna yang ingin mengunakannya bersama-sama.

Layar

Sektor layar pada Lenovo K8 Plus memiliki layar sentuh berukuran 5.2 inci dan memakai panel IPS LCD capasitive touchscreen, 16M colors dengan resolusi Full HD 1080 x 1920 pixels.

Resolusinya sangat tinggi, sehingga menghasilkan kerapatan sebesar 424 ppi density, persentase screen-to-body ratio hanya sebesar 68.4%. Hal ini membuat tampilan layarnya terlihat jernih dan warnanya terlihat solid.

Lenovo juga melapisi layarnya dengan kaca 2.5D Curved Glass Screen sehingga tepian layar smartphone ini terlihat melengkung, hal itu juga membuat tampilan Lenovo K8 Plus ini memiliki kesan premium pada tampilan fisiknya.

Untuk keamanan layarnya juga sudah dilengkapi Corning Gorilla Glass version 3. Dan juga lapisan oleophobic coating untuk menjaga dari percikan air. Sungguh sebuah design yang brilian.

Prosesor (System on chip )

Didalam balutan bodi metal aluminiumnya, Lenovo membenamkan chipset Mediatek MT6757 Helio P25 yang dipadukan dengan processor berkecepatan Octa Core 2.5 Ghz Cortex-A53 yang memastikan performa multitasking dan mobile gamingnya semakin mumpuni.

Sedangkan untuk pengolahan grafis Lenovo K8 Plus ini mengunakan GPU yang bertipe Mali-T880MP2. GPU tersebut bisa menjalankan game HD dengan sempurna dan nyaman pada layar berukuran 5.2 inci nya.

Memori

Prosesor yang mumpuni juga harus didukung dengan kapasitas memori yang mumpuni juga, maka untuk mendongkrak performanya smartphone Lenovo K8 Plus ini dihadirkan dengan dua pilihan RAM yaitu 3GB/4GB sehingga sektor multitaskingnya akan berjalan dengan sempurna pada smartphone ini, Lenovo K8 Plus juga dibekali kapasitas penyimpanan internalnya yang memiliki kapasitas 32GB.

Walaupun tidak terlalu besar untuk saat ini, kapasitas tersebut masih bisa ditambah dengan adanya slot Micro SD yang bisa menampung kapasitas sampai 128GB sehingga kita tidak perlu khawatir lagi tentang kehabisan kapasitas memorinya.

Kamera

Sektor fotografi Lenovo K8 Plus kamera utamanya mengunakan dual kamera beresolusi 13 Megapixel dengan aperture f/2.0 juga PDAF dan 5 Megapixel untuk efek kedalaman karena memiliki depth sensor. yang bisa mengambadikan momen dengan hasil foto lebih tajam, jernih, dan kaya warna.

Selain itu, kamera ini juga bisa dipakai merekam video beresolusi Full HD 1080p@30fps dan dilengkapi beberapa fitur pendukung, seperti Dual Tone LED Flash, HDR dan Panorama.

Kamera selfie atau depan memiliki resolusi 8 MP juga dilengkapi fitur yang modern yaitu Geo-tagging, Touch focus, face detection, HDR dan Panorama.

Lensa wide angle 84 derajat juga dapat menampung sudut pandang yang lebih luas, sehingga memaksimalkan hasil selfie yang apik.

Sangat disayangkan kamera depan belum dilengkapi LED Flash sehingga selfie di kondisi minim cahaya menghasilkan hasil yang kurang maksimal.

Software

Lenovo K8 Plus menggunakan sistem operasi Android Nougat 7.1.1 yang menawarkan user interface simple dan memiliki banyak fitur didalamnya dan ada kemungkinan bisa di uprade ke android 8.0 Oreo.

Dikarenakan system operasi tersebut menggunakan sistem Android murni maka juga dijanjikan akan selalu mendapatkan update sistem OS terbaru.

Pemakaian Android Nougat juga membuat kinerja multitasking semakin maksimal dan meningkatkan daya tahan baterai smartphone ini.

Baterai

Lenovo K8 Plus ini membenamkan baterai berkekuatan 4,000 mAh yang mampu bertahan lama seharian.

Lenovo juga memberikan fitur Turbo Charge yang akan mempercepat pengisian baterai K8 Plus.

Keamanan

Sektor keamanan Lenovo K8 Plus ini membenamkan pula sensor pemindai sidik jari yang terpasang pada bagian belakang yang nantinya akan menjaga semua data yang tersimpan di memori internal atuapun eksternal oleh tangan-tangan jahil yang ingin mengutak atik smartphone ini.

Konektifitas

konektivitas yang diusung Lenovo K8 Plus ini didukung berupa Wi-Fi, Bluetooth, GPS, dan sayangnya smartphone ini masih menggunakan port MicroUSB 2.0 dan belum mengunakan USB Tipe-C.

Untungnya MicroUSB Lenovo K8 Plus mendukung USB OTG, sehingga kita bisa menghubungkan ke mouse, keyboard, ataupun flash drive.

Sensor

Selain fingerpint sensor, Lenovo K8 Plus juga dilengkapi beragam sensor lainnya, seperti accelerometer, gyro, proximity, dan compass.

Sensor-sensor yang dimiliki cukup lengkap, seperti sensor Gyroscope yang membuat kita bisa memainkan konten video dan game dengan konsep Virtual Reality.

 

Best Seller Lazada
About Author: