iPhone 7 vs Samsung Galaxy S7

iPhone 7 vs Samsung Galaxy s7– semua vendor dibelahan dunia kini berlomba-lomba menciptakan produk smartphone berkualitas dengan spesifikasi yang tinggi, salah satunya vendor ternama Apple yang meluncurkan iPhone 7 untuk bersaing pada pasar kelas premium, iPhone 7 tidak hanya menawarkan desain yang khas dengan kesan elegan, melainkan juga dibekali ruang penyimpanan yang super besar yaitu mencapai 128 GB sehingga menjadikan pengguna mampu menyimpan file dan aplikasi besar didalah iphone 7.

Tidak hanya itu saja yang ditawarkan iPhone 7 memiliki resolusi kamera depan 7 MP sehingga mampu memanjakan pengguna untuk selfie ria. Selain itu iPhone 7 didesain dengan bahan full metal memiliki dimensi 138.3 x 67.1 x 7.1 mmdan Berat 138 gram sehingga pengguna nyaman pada genggaman dan nyaman berada disaku.

iphone-7-vs-samsung-galaxy-s7-edge

Sedangkan perusahaan mobile raksasa Samsung tidak mau kalah, vendor ternama tersebut merilis smartphone plagshipnya yakni S7 Edge yang menjadi ponsel tercanggih saat ini di seri S buatan dari Samsung. Dengan mungusung bentang layar yang besar yaitu 5.5 inci dengan kualitas panel super amoled sehingga menjadikan pengguna nyaman saat main game dan nonton film.

Flash Sale Lazada hemat 99%

Lihat juga: iPhone 7 Plus

Smartphone Samsung S7 Edge memiliki kelebihan pada Ram mengusung ram berkapasitas 4 GB, kapasitas tersebut lebih besar daripada Ram dari iPhon7 yang hanya menggunakan Ram berkapasitas 2GB. Selain itu ponsel pintar buatan Samsung ini menggunakan fitur dual SIM sehingga pengguna bisa memisahkan antara Sim pribadi dan Sim untuk bisnis.

Kedua smartphone tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, namun lebih banyak kelebihannya dibanding kekurangannya. Mengingat kedua smartphone ini didownload untuk kelas premium. Berikut ini kami situs Harga Hp Murah akan mereview spesifikasi akan kelebihan dan kekurangan iPhone 7 dan Samsung galaxy S7 sebagai berikut.

Terbaru ! Harga Samsung Galaxy A 2017

Layar

Pada sektor layar, kedua smartphone ini memberikan fitur layar berbentang cukup lebar, dalam hal ini Samsung S7 lebih lebar dari iPhone 7, pasalnya Samsung S7 menggunakan layar berukuran 5.5 inchi dengan resolusi 1440 x 2560 pixels memiliki kerapatan layar 577 ppi . sangat pas untuk pengguna yang hobi bermain game dan hobi nonton filem. Untuk kecerahan warna layar menggunakan teknologi panel Super AMOLED Capacitive menjadikan layar semakin jernih.

Sedangkan iPhone 7 hanya menggunakan layar berbentang 4,7 inci, memang kalah dengan Samsung S7 dalam hal bentang layar. Meskipun hanya 4,7 inci tapi sudah cukup untuk memuaskan pengguna saat main game dan nonton filem. Karena layar yang digunakan bertipe LED-backlit IPS LCD Capacitive dengan resolusi 750 x 1334 pixels sehingga menghasilkan kepadatan layar ~326 ppi.

VIDEO HANDS ON SAMSUNG GALAXY S7 Edge

Konektivitas

pada sektor konektivitas jaringan, iPhone 7 dan Samsung Galaxy S7 memiliki koneksi jaringan yang sama, hanya saja perbedaannya terletak pada fitur SIM, Samsung S7 berbekal Dual SIM dan iPhone 7 hanya berbekal single SIM. kedua ponsel memiliki jaringan yang lengkap yaitu Jaringan GPRS, EDGE, 3G, 4G LTE dengan kecepatan HSDPA 42.2 mbps & HSUPA 5.76 mbps, LTE Cat 9 450/50 Mbps sehingga pengguna mampu menjelajah internet dengan cepat tanpa batas kapanpun dan dimanapun mereka berada.

Performa

Untuk masalah performa, masing-masing vendor juga mengandalkan fitur yang berbeda-beda, vendor Apple menyokong iPhone 7 dengan iOS 10 menggunakan processor Chipset Apple A10 Fusion,Quad-core dengan pengelolaan grafik six-core graphics menjadikan iPhone 7 mampu menjalankan aplikasi dengan lancar dan terhindar dari lag. Selain itu dibekali 2 GB RAM untuk menjalankan kegiatan multitasking dengan baik.

Berbeda dengan Samsung S7 yang dibekali Ram berkapasitas lebih tinggi dari iPhone 7 yaitu 4GB RAM menjadikan pengguna mampu menjalankan aplikasi berukuran besar secara bersamaan. Untuk processornya smartphone Samsung S7 mengandalkan Chipset Exynos 8890 CPU Octa Core 2.3 GHz GPU Mali-T880 MP12 dengan dukungan system operasional android versi 6 marshmallow menjadikan ponsel anti lag.

Baca juga: Samsung Galaxy s7 dan s7 Edge

Kamera

Pada sektor fotografi lebih unggul iPhone 7 untuk kamera depannya, pasalnya iPhone 7 dibekali kamera belakang 12MP dengan fitur Phase Detection Autofocus, Quad-LED (dual tone) flash, Perekam Video 2160p@30fps dan berbekal kamera sekunder beresolusi 7 MP. Dengan kamera resolusi tinggi menjadikan iPhone 7 sebagai idola para pecinta selfie.

Sedangkan untuk Samsung Galaxy S7 memiliki kamera utama beresolusi 12 MP sama dengan iPhone 7 , namun yang membedakannya terletak pada sektor kamera depan yang hanya mengusung kamera 5MP, lebih rendah dari iPhone 7. Meskipun hanya beresolusi 5 MP tapi masih bagus dan mampu digunakan kegiatan sehari-hari seperti video call, skype, dan selfie.

Baterai

Meskipun Samsung S7 dikalahkan pada sektor fotografi, tapi Samsung S7 lebih unggul pada sektor baterai, pasalnya ponsel pintar ini menggunakan baterai berkapasitas 3600mAh bertipe Non-Removable Li-Ion. Dilengkapi fitur Fast Charging dan Wireless charging yang tidak dimiliki iPhon7. Dengan kapasias baterai yang tinggi menjadikan smartphone ini mampu bersaing pada pasaran kelas premium.

Sedangkan iPhone 7 hanya dibekali Baterai Li-Ion berkapasitas 1960 mAh, tipe non Removable, meskipun tergolong rendah tapi sudah mampu untuk menjalankan spesifikasi tinggi iPhone 7. Sebenarnya kapasitas baterai kecil tidak terlalu masalah karena pengguna bisa menggunakan power bank untuk menyuplai daya saat baterai low.

Seperti yang sudah saya katakan pada awal paragraph bahwa kedua smartphone ini memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Berikut ini akan kami review kelebihan smartphone Samsung S7 dan kelebihan iPhone 7 sebagai berikut.

Spesifikasi iPhone 7 dan Samsung Galaxy S7

 

Samsung Galaxy S7

Samsung Galaxy S7 Harga : Rp 8,605,000
Released 2016, March
152g, 7.9mm thickness
Android OS, v6.0, up to v7.0
32/64GB storage, microSD card slot
5.1″
1440×2560 pixels
12MP
2160p
4GB RAM
Snapdragon 820
3000mAh
Li-Ion

 

Apple iPhone 7

harga iphone 7 Harga : Rp 8,5 juta – Rp 13 juta
Released 2016, September
138g, 7.1mm thickness
iOS 10.0.1, up to iOS 10.2
32/128/256GB storage, no card slot
 44.7″
750×1334 pixels
 12MP
2160p
2GB RAM
Apple A10 Fusion
1960mAh
Li-Ion

Kelebihan iPhone 7

  • Smartphone iPhone 7 didesain dengan tampilan premium, terlihat elegan dengan body full metal
  • Layaknya ponsel premium lainnya yang sudah mengusung 4G LTE, menjadikan pengguna nyaman saat menjelajah dunia internet
  • Memiliki dimensi lebih copact
  • Memiliki bobot 138 gram cukup ringan dan nyaman dalam genggaman.
  • Dibekali lampu LED Notifikasi, sehingga pengguna tau akan adanya notifikasi
  • Dilengkapi pengaman Fingerprint Scanner sehingga data pengguna lebih aman
  • Menggunakan Os IOS 10
  • Memiliki kamera utama beresolusi 12 MP + PDAF dan Quad LED Flash,Laser Autofocus
  • Rekaman video yang dihasilkan iPhone 7 berkualitas HD
  • Dibekali kamera depan 7MP menjadikan pecinta selfie semakin rajin selfie
  • Smartphone iPhone 7 dibekali memory internal berkapasitas 128 GB

Produk Terbaru ! Harga iPhone 8

Kelebihan Samsung Galaxy S7

  • Didesain dengan tampilan mewah berbahan metal
  • Smartphone Samsung S7 dibekali fitur Dual SIm sehingga pengguna bisa memisahkan Sim pribadi dan Sim Bisnis
  • Dibekali teknologi jaringan internet super cepat 4G LTE
  • Smartphone Samsung S7 memiliki bentang layar berukuran 5,5 inci dengan teknologi Super AMOLED
  • Smartphone ini memiliki sertifikat IP68 tahan air
  • Memiliki kapasitas RAM lebih unggul yaitu 4GB RAM
  • Dibekali system pengaman Fingerprint Scanner sehingga data pengguna lebih aman
  • Memiliki kapasitas baterai lebih besar yaitu 3600 mAh dilengkapi fast charging dan wireless charging
  • Dilengkapi Slot memory Micro SD berkapsitas hingga 256 GB

Cukup sekian review kelebihan smartphone iPhone 7 dan Samsung Galaxy S7 dari kami situs Harga Hp Murah Digitalponsel.com, kedua smartphone tersebut merupakan produk unggulan masing-masing vendor, bagi pecinta gadget berkualitas pastinya memilih antara kedua ponsel ini karena spesifikasi yang ditawarkan premium.

Best Seller Lazada
About Author: